Lompat ke isi

6,8 mm Remington SPC

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
6,8 x 43 mm Remington SPC

Peluru 6,8 mm Remington SPC (Kiri) berbanding dengan peluru 5,56 x 45 mm NATO (Kanan)
Tipe Senapan
Negara asal  Amerika Serikat
Sejarah produksi
Perancang Remington, SOCOM
Dirancang 2002-2004
Spesifikasi
Asal selongsong .30 Remington
Jenis selongsong Rimless, bottlenecked
Diameter proyektil 0.277 in (7.0 mm)
Diameter leher 0.298 in (7.6 mm)
Diameter bahu 0.402 in (10.2 mm)
Diameter dasar 0.421 in (10.7 mm)
Diameter rim 0.422 in (10.7 mm)
Ketebalan rim 0.049 in (1.2 mm)
Panjang selongsong 1.676 in (42.6 mm)
Panjang keseluruhan 2.315 in (58.8 mm)


6,8 mm Remington SPC atau 6,8 x 43 mm adalah peluru senapan yang dikembangkan untuk kebutuhan angkatan bersenjata SOCOM (Special Operations Command) Amerika Serikat.[1] Peluru ini dibuat berdasarkan peluru .30 Remington,[2] karakteristiknya dari kawin silang antara peluru 5,56 x 45 mm NATO dan 7,62 x 51 mm NATO menjadikan peluru ini 'jembatan' atau peluru dengan spesifikasi di antara dua peluru di atas. Kualitas mesiu dalam selongsong menjadikan ukuran peluru ini menjadi lebih kecil dari ukuran peluru tipe 5,56 x 45 mm NATO.

Detail Desain

[sunting | sunting sumber]

Pengembangan peluru ini dimulai dengan memangkas selongsong peluru .30 Remington agar dapat digunakan pada senapan seri M16 yang digunakan oleh militer Amerika. Pada tahap pengujian balistik peluru disimpulkan bahwa proyektil ukuran 6,5 mm memiliki tingkat akurasi terbaik, sedangkan proyektil ukuran 7 mm mempunyai keunggulan dalam kemampuan jangkauan. Dari hasil tes tersebut dibuatlah proyektil baru dengan ukuran 6,8 mm yang mempunyai kemampuan akurasi, kekuatan dan jangkauan sampai dengan 500 meter. Kemampuan dan kecepatan peluru baru ini mengungguli peluru 7,62 x 39 mm yang digunakan senapan serbu AK-47 dengan selisih kecepatan 60.96 m/s (meter per detik).[3] Penamaan peluru ini didasarkan atas ukuran proyektil sebesar 6,8 mm dan penggunaan selongsong peluru .30 Remington, sedangkan SPC merujuk pada pengguna dari tipe peluru ini (SOCOM).

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]